-->

Cara menghilangkan drive ESP di Windows

Cara menghilangkan drive ESP di Windows - Saya mau menceritakan pengalaman ketika habis disk clone (menyalin) Sistem Operasi Drive C: dari hardisk ke SSD. Sebelum di clone saya tidak menyadari kalau ada masalah. Namun setelah itu saya sadar ketika membuka windows explorer muncul Drive Baru yang Bernama Drive ESP dan yang membuat jengkel adalah tidak bisa di akses / buka seperti gambar dibawah ini:

Drive ESP (F:) Tidak dapat di Akses
Pertama saya mencoba mengecek Disk Management satu persatu dengan cara seperti dibawah ini:

Cara mengakses Disk Management melalui RUN


Berbagai cara sudah saya coba kesana kemari tapi tidak menemukan hasil, Ternyata setelah saya telusuri Drive ESP(F:) yang di windows explorer ada pada bagian Disk 1 yang 354 MB Healthy(EFI System).

Disk Management 





Tentu cara menghilangkan nya tidak bisa begitu saja , banyak yang share harus diklik kanan melalui disk management tersebut tapi sudah saya coba nihil. Tapi tenang saya akan membagikan Cara menghilangkan drive ESP di windows dibawah ini.


Cara menghilangkan drive ESP di windows:

1. Search RUN / Command Prompt > Klick Kanan > Run AS Administrator

Command Prompt - Run As Administrator


 2. Setelah masuk ke dalam Command Prompt lakukan seperti cara dan gambar dibawah ini
  • ketik: diskpart
  • ketik: list volume
  • ketik: select volume 5  , kenapa 5? karena Drive ESP saya terletak di volume 5. tidak harus sama seperti saya karena lokasi nya bisa berbeda.
  • ketik: remove letter = e 
Menghapus Drive letter

 3. Setelah melakukan langkah diatas jangan dulu merestart komputer anda. ada 1 cara lagi untuk menghapus drive pada windows explorer ikuti langkah dibawah ini
  • Search RUN > ketik:  regedit
  • Lihat pada bagian navigasi sebelah kiri, Masuk kedalam folder HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\MountedDevices
  • Kemudian disebelah kanan lihat ada file yg bernama seperti drive ESP (misal: \DosDevices\E:), Klik Kanan > Delete the Value

 4. Nah setelah langkah-langkah di atas sudah dilakukan maka Drive ESP sudah tidak muncul lagi.








Nahh itu saja pengalaman Cara menghilangkan drive ESP di windows  yang dapat saya bagikan untuk kalian.. Semoga dapat bermanfaat. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan di kolom komentar dibawah. Terimakasih..





Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Cara menghilangkan drive ESP di Windows"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel